(Semarang, 6 Maret 2014) Dalam rangka memperingati Dies Natalis Ke-54 FEB UNDIP, Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) bekerjasama dengan UKM Korps Sukarela (KSR) PMI UNDIP dan Unit Donor Darah (UDD) PMI Kota Semarang menyelenggarakan kegiatan donor darah yang ditujukan kepada mahasiswa, seluruh jajaran karyawan, dan dosen di lingkungan Fakultas Ekonomika dan Bisnis UNDIP. Kegiatan donor darah tersebut juga merupakan salah satu rangkaian acara Dies Natalis Ke-54 FEB UNDIP. Selain itu, kegiatan donor darah tersebut adalah suatu bentuk kepedulian Fakultas Ekonomika dan Bisnis serta Kelompok Studi Ekonomi Islam (KSEI) dalam menumbuhkan rasa kepedulian terhadap sesama yang membutuhkan transfuse darah.
Kegiatan donor darah yang mengusung tema “Darahmu Menyelamatkan Keluargamu, Saudaramu, Temanmu Bahkan Dirimu Sendiri” diadakan di Ruang Sidang Gedung B Lantai Dua Fakultas Ekonomika dan Bisnis. Panitia menyediakan dua puluh doorprize yang menarik bagi pendonor yang beruntung. Doorprize yang diberikan terdiri dari lima flashdisk ukuran 16 GB, lima flashdisk ukuran 8GB dan 10 mug cantik sponsor dari PT Reksadana.
Antusiasme seluruh civitas akademika terhadap kegiatan donor darah tersebut sangat luar biasa, terlihat dari 134 pendaftar yang terdiri dari dosen, karyawan dan mahasiswa FEB UNDIP maupun mahasiswa fakultas lain, terdapat 73 kantung darah yang berhasil diambil oleh petugas PMI.
-ksei undip