JANGAN LEWATKAN!
Home » Kegiatan » Adakan Training Kakak HEI, KSEI Undip Siap Lakukan Transfer Ilmu Ekis

Adakan Training Kakak HEI, KSEI Undip Siap Lakukan Transfer Ilmu Ekis

DSC_0118KSEI FEB Undip mengadakan  Training Kakak HEI (Halaqah Ekonomi Islam) pada hari Jum’at (27/3). Pada kesempatan kali ini departemen PSDI selaku panitia mendatangkan dua orang pembicara, yaitu Akhi Ismail selaku Presiden KSEI FEB UNDIP periode 2008 dan Ukhti Faisyah Noor. Faisyah Noor menyampaikan materi pentingnya komunikasi dalam sebuah organisasi agar didalam organisasi tidak terjadi kesalahpahaman persepsi.

Kegiatan ini dilaksanakan dalam dua sesi. Sesi pertama dimulai pada pukul 16.30–18.00 WIB dengan pembicara Faisyah Noor. Lalu pada pukul 18.00 WIB kegiatan dihentikan sementara untuk melaksanakan ibadah sholat maghrib. Tepat pada pukul 18.30 WIB kegiatan dilanjutkan ke sesi yang kedua dengan pembicara Ismail. Ismail memberi materi pentingnya Halaqah Ekonomi Islam (HEI) bagi kepengurusan KSEI. Sesi kedua ini berlangsung hanya sampai pukul 19.30 WIB.

Training Kakak HEI ini sangat menarik minat PH KSEI. Hal ini dibuktikan dengan tingginya antusiasme mereka. Setelah penyampaian materi dilakukan simulasi-simulasi agar nantinya transfer ilmu ekonomi Islam kepada staf jelas dan mudah untuk dipahami.

Presiden KSEI Undip, Feisal Ardi, mengatakan diadakannya training kakak HEI ini untuk menyiapkan para pengurus agar siap dan dapat melakukan transfer ilmu kepada seluruh staf. “Seluruh PH KSEI siap untuk melakukan HEI kepada seluruh staf. Semoga transfer ilmu nanti dapat berjalan sebagaimana mestinya.” tuturnya.

ditulis oleh :

Fachry

staf Pengembangan Sumber Daya Insani

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*