JANGAN LEWATKAN!
Home » Kegiatan » Menumbuhkan Kebersamaan, Jiwa Disiplin, dan Tanggung Jawab melalui Team Building part 2

Menumbuhkan Kebersamaan, Jiwa Disiplin, dan Tanggung Jawab melalui Team Building part 2

DSC_0865Hari kedua Team Building (4/4) dimulai dengan shalat malam berjamaah. Shalat tahajjud 8 rakaat dan 3 rakaat shalat witir dan dilanjutkan tadarus bersama. Setelah shalat subuh seluruh pengurus KSEI berkumpul di lapangan untuk senam pagi dan sarapan.

Acara selanjutnya adalah outbond dimana peserta yang dibagi kedalam delapan kelompok. Terdapat empat pos yang harus dilewati tiap kelompok dan pemenang tiap pos akan mendapat klu yang berguna untuk permainan selanjutnya. Pos pertama adalah melon race yang mengharuskan peserta untuk beradu kecepatan memakan melon dengan durasi waktu tertentu. Pos kedua memindahkan air kedalam ember menggunakan MMT yang berlubang dan juga pos hafalan. Berlanjut ke pos ketiga dimana peserta harus memindahkan bola menggunakan tali. Pos terakhir dinamakan pos Si Buta dimana peserta harus memindahkan air menggunakan botol dengan mata tertutup.

Setelah selesai melalui semua pos peserta berkumpul kembali di lapangan dan harus segera memecahkan misteri dari semua klu yang didapat. Ternyata dua pemimpin KSEI, presiden dan wakil presiden, diculik dan harus segera diselamatkan dalam waktu 30 menit. Dengan kerjasama yang baik, kesabaran, dan usaha dari setiap pengurus akhirnya dua pemimpin KSEI berhasil diselamatkan.

Setelah outbond berakhir peserta diperintahkan untuk bersih-bersih, makan siang, dan sholat dhuhur. Kegiatan berikutnya adalah pendidikan karakter kebangsaan dari Bapak Yamdy seorang anggota TNI-AD. Pak Yamdy menceritakan pengalamannya selama di Timor Leste dan negara lain dalam rangka menjalankan tugas negara. Beliau juga berpesan agar sebagai anak muda harus mencintai bangsa ini dengan sepenuh hati. Malam harinya, diadakan pensi yang menampilkan seluruh bakat pengurus.

Pada Minggu (5/4) peserta bersiap-siap untuk pulang. Sebelumnya ada penampilan penutup dari Dekom KSEI FEB Undip. Presiden Dekom KSEI sekaligus Ketua Panitia Team Building, Kusti Ayu, mengatakan kegiatan ini merupakan pengenalan KSEI kepada staf baru dan mempererat ukhuwah. “Tujuan TB ini bisa untuk memperkenalkan KSEI kepada staff yang baru, mempererat ukhuwah antar pengurus sehingga diharapkan dapat menjalankan tugas dan proker lebih maksimal karena sudah saling kenal.” tutur Kusti.

ditulis oleh :

Lila Dabutar

Kabiro Penelitian, Kalit

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

*