KSEI FEB UNDIP bersama program studi Ekonomi Islam menyelenggarakan Mini Seminar Desa Binaan yang bertajuk “Pentingnya Penerapan Ekonomi Islam Dalam Mencapai Kesejahteraan Desa” pada Sabtu (23/5) . Acara ini diselenggarakan di Balai Desa Kebumen, Kecamatan Banyubiru, Kabupaten Semarang. Mini seminar yang merupakan kegiatan pembuka dari Desa Binaan ini bertujuan untuk memperkenalkan dasar-dasar ekonomi Islam dan pentingnya penerapan ekonomi islam dalam kehidupan sehari-hari, sekaligus sebagai ajang berdiskusi dengan warga tentang kendala dalam ekonomi yang dirasakan. Acara ini diikuti oleh waga Desa Kebumen. Turut hadir sebagai pembicara yaitu Darwanto selaku dosen FEB Undip. Acara dimulai pukul 10.00 dengan pembukaan oleh Elvia Nurhidayah dan Dinda Fidela sebagai MC. Acara pertama yaitu pembacaan tilawah oleh Fajar Fitriyanto, dilanjutkan sambutan oleh Dita Amalia selaku ketua panitia dan Feisal Ardi selaku ketua KSEI, serta sambutan Ahmad selaku sekertaris desa.
Tiba di acara inti, Darwanto mengawali materi dengan menjelaskan mengenai program Desa Binaan yang akan berusaha menerapkan ekonomi islam di Desa Kebumen. Darwanto juga menjelaskan tentang pengarahan pemasaran produk dengan sistem gotong-royong sebagai kekuatan dalam memajukan desa. Di Desa Kebumen, Padi merupakan komoditi utama yang dipanen setahun dua kali. Darwanto mengharapkan warga desa tidak berpindah dari sektor pertanian karena sektor pertanian di Indonesia sudah berkurang sebagai akibat dari lahan pertanian yang semakin menyempit. Menurutnya, secara tidak langsung masyarakat desa melakukan sedekah untuk masyarakat kota karena bersedia menanam padi untuk masyarakat kota. Ditekankan oleh Darwanto bahwa pendidikan anak adalah yang utama.
Selanjutnya, Darwanto membuka sesi diskusi dengan masyarakat dengan menanyakan proses produksi dan distribusi usaha masyarakat desa Kebumen. Banyak hal yang diungkapkan oleh warga, yaitu modal usaha, bantuan alat operasional, Perizinan Industry Rumah Tangga (PIRT), permasalahan brand dan packaging, dan beberapa masalah teknis. Menanggapi berbagai kendala yang dirasakan warga tersebut, KSEI Undip bersama Program Studi Ekonomi Islam akan berusaha membantu dalam hal perolehan PIRT, pengelompokkan unit usaha warga, dan pemasaran.
Dalam Mini Seminar ini juga dijelaskan mengenai tiga program yang akan dilaksanan dalam Desa Binaan, yaitu kerohanian dan ekonomi islam, pemasaran dan pengembangan produk, dan pendidikan anak-anak.
Usai penyampaian materi acara dilanjutkan dengan diskusi secara personal kepada panitia. Acara ditutup pukul 12.00 oleh MC.
ditulis oleh:
Siti Al Hujuratus Sarifah
Staff Jaringan dan Acara