
SEJARAH AWAL BERDIRI
Sebuah landscape paradigma ekonomi segar muncul yang diderivasi dari sumber otentik serta absolute yaitu Al Qur’an dan Al Hadist. Paradigma ini tidak lain adalah Ekonomi Islam yang bergulir dari ide islamisasi science. Perkembangan sudah menjadi bahan kajian serta diskusi dalam setiap forum. Selain itu juga telah berkembang pesatnya lembaga-lembaga keuangan Islam seperti Perbankan, Pasar Modal syariah, Asuransi Syariah, dan produk-produk keuangan Islam seperti Obligasi syariah membuktikan bahwa Ekonomi Islam merupakan sistem Ekonomi masa depan yang akan menjadi lokomotif kebangkitan Islam.
Booming Ekonomi Islam dimulai dengan penyelenggaraan Ekonomi Islam pertama di Mekah tahun 1976; berdirinya International Research Center for Islamic Economics yang berkedudukan di University Ummul Quro Mekkah; dan berdirinya Islamic Development Bank oleh 44 negara OKI de Jeddah. Kelompok Studi Ekonomi Islam MIZAN FE UNDIP tidak ketinggalan juga salah satunya dengan menyelenggarakan Seminar Internasional yang di dukung juga oleh International Research Center for Islamic Economics pada tanggal 7 dan 8 Mei 2005.
Kelompok Studi Ekonomi Islam merupakan lembaga dakwah yang bergerak dalam pengkajian dan penelitian Ekonomi Islam. KSEI FEB UNDIP berdiri pada tanggal 13 Oktober 1998. KSEI telah mengalami pergantian selama dua belas periode. Sebagai salah satu pelopor berdirinya FoSSEI (forum yang mewadahi KSEI-KSEI se-Indonesia), KSEI FEB Undip membekali para anggotanya dengan idealisme, kapasitas manajerial, dan kapasitas kelimuan. Mereka dilatih dengan berbagai permasalahan, kesulitan, keterbatasan, sehingga menjadi kader-kader yang matang. Pada kepengurusan 2012/2013 ini KSEI dipimpin oleh Maulana Syaiful Haq. Dalam masa 14 tahun sejak berdirinya KSEI, banyak dinamika yang terjadi dalam KSEI dan pada tahun ini KSEI akan berusaha mengembalikan masa-masa kejayaannya dulu sehingga manfaat dari dakwah ekonomi islam bisa dirasakan lebih luas lagi oleh seluruh civitas akademik UNDIP dan masyarakat umum.
VISI
Menjadi lembaga da’wah yang mandiri dan profesional dalam pengkajian dan penelitian sebagai wahana aktualisasi dan sosialisasi ekonomi islam di kalangan civitas akademika dan masyarakat pada umumnya
MISI
Membentuk KSEI Mizan FE UNDIP sebagai organisasi ilmiah profesional yang terbuka dengan internalisasi nilai-nilai islam di dalamnya
Membangun KSEI Mizan FE UNDIP sebagai organisasi yang sehat dengan kredibilitas, loyalitas, dan komitmen keorganisasian yang tinggi
Menjadikan KSEI Mizan FE UNDIP sebagai pusat informasi, penelitian, dan pengkajian ekonomi islam yang menghasilkan output ilmiah dan sumber daya insani yang handal dan memberikan kontribusi baik mikro maupun makro
Menjadikan KSEI Mizan FE UNDIP sebagai organisasi yang memiliki landasan finansial yang kuat
NILAI-NILAI YANG KAMI PEGANG TEGUH
Berorientasi pada kesempurnaan
Melakukan kreasi dan inovasi
Menjunjung tinggi profesionalisme
Menjaga Eksistensi dan konsistensi
KSEI adalah sebuah Keluarga sehingga satu sama lain saling erat
Selalu melakukan yang terbaik bagi KSEI
TUJUAN JANGKA PANJANG
- Terwujudnya KSEI Center sebagai pusat informasi dan lembaga penelitian ekonomi islam.
- Terciptanya peneliti-peneliti dan praktisi ekonomi islam.
- Terbentuknya jaringan alumni KSEI MIZAN FE UNDIP.
- Adanya sistem organisasi yang efektif dan efisien.
- Terbentuknya sumber daya insani KSEI MIZAN FE UNDIP yang mengiternalisasikan nilai-nilai islam.
- Terbentuknya lembaga ekonomi syariah sebagai wujud aplikasi keilmuan dan sumber pendanaan organisasi.
TUJUAN JANGKA PENDEK
- Peningkatan kualitas Sumber Daya Insani yang mencakup keilmuan, ruhiyah, dan keorganisasian.
- Penyempurnaan Science Transfering Method
- Mempererat tali silaturahmi
- Menjalin kerjasama dengan birokrasi kampus
- Bekerjasama dengan organisasi-organisasi internal dan atau eksternal
- Menambah dan mensosialisasikan literature Ekonomi Islam
- Mengadakan penelitian yang menghasilkan output ilmiah
- Terbentuknya jaringan alumni yang mendukung pengembangan ekonomi islam dan KSEI
Adapun beberapa prestasi yang pernah ditorehkan KSEI MIZAN FE UNDIP semenjak berdiri sampai sekarang antara lain:
- Seminar Internasional SEHATI 2 yang disukung oleh International Research Center for Islamic Economics pada tanggal 7 dan 8 Mei 2005.
- Juara pertama Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat mahasiswa yang diadakan oleh Universitas Indonesia.
- Juara pertama Lomba Karya Tulis Ilmiah tingkat mahasiswa yang diadakan oleh Universitas Diponegoro.
- Penggagas dan pelopor Forum Silaturahmi Studi Ekonomi Islam yang sudah memiliki jaringan di seluruh Indonesia.
- Seminar Nasional Ekonomi Islam dan Kongres Kelompok Studi Ekonomi Islam se-Indonesia tahun 2000
- Seminar Nasional Ekonomi Islam dan Lomba Karya Tulis Ilmiah (LKTI) Tingkat Nasional Islam Se- Indonesia pada tahun 2003
- Seminar Nasional “Say No To Riba” pada tahun 2004.
- Mendapatkan kepercayaan dari Bank Indonesia dan Lembaga Penelitian Universitas Diponegoro untuk melakukan penelitian mengenai Potensi, Preferensi dan Perilaku Masyarakat terhadap Bank Syariah di wilayah Jawa Tengah dan Daerah Istimewa Yogyakarta.
- Mendapat kepercayaan dari Kareem Busines Consulting untuk melakukan penelitian mengenai Pelayanan Bank Syariah di Wilayah Jawa Tengah.
- Salah satu pelopor berdirinya Masyarakat Ekonomi Syariah Kota Semarang.
- Pubikasi Ekonomi Syariah melalui internet dengan website KSEI (www.ksei-undip.co.nr)
- Penerbit Jurnal Ekonomi Islam Al Amwal pada 8 Mei 2005.
- Mempelopori siaran ekonomi islam di semarang dengan bekerjasama radio Pro Alma tahun 2006 saat bulan ramadhan
- KSEI Terbaik se-Indonesia pada tahun 2006 versi FoSSEI
- Juara 3 Olimpiade Ekonomi Islam tingkat nasional dalam acaraTemilnas FoSSEI pada tahun 2007
- Juara 3 Lomba karya Tulis Ekonomi Islam Tingkat Nasional dalam acara Temu Ilmiah Nasional FoSSEI pada tahun 2007
- Seminar Internasional Sehati 3 ”Toward The Better Future With Islamic Economis” pada tahun 2007
- Juara Umum Olimpiade Ekonomi Islam Tingkat Regional Jawa Tengah dalam acara Temilreg FoSSEI Jateng yang diadakan UNSOED pada tahun 2008
- Juara II dan Juara III LKTEI dalam acara Temilnas FoSSEI yang diadakan di UGM tahun 2008
- Juara II Lomba Karya Tulis ECONOMICX yang diselenggarakan oleh Universitas Indonesia pada tahun 2008
- Juara 2 Lomba Debat Ekonomi Islam tingkat Nasional yang diadakan oleh SEF (Shariah Economics Forum) UGM tahun 2009
- Sehati 4 dan Rapat Pimpinan Nasional FoSSEI ”Achieve the Great Economics Power with Islamic Entrepreneurship” pada Tahun 2009
- Lolos Pendanaan PKM (program Kreativitas Mahasiswa) Kategori Gagasan Tertulis tahun 2010.
- Kuliah Non Kulikuler Ekonomi Islam bekerjasama dengan Ikatan Ahli Ekonomi Islam pada tahun 2009,2010, dan 2011.
- Juara 2 Lomba Debat Ekonomi Islam tingkat Jateng dan DIY yang diadakan oleh FOSEI UNSOED tahun 2011
0 comments:
Post a Comment